Koramil 0824/23 Wuluhan Baksos Bagikan Sembako Bagi Warga Kurang Mampu

    Koramil 0824/23 Wuluhan Baksos Bagikan Sembako Bagi Warga Kurang Mampu

    JEMBER - Dipimpin Danramil 0824/23 Wuluhan Kapten Arm Suhartono, bersama 4 orang anggotanya, melaksanakan bakti sosial (baksos) dengan membagikan sembako bagi warga kurang mampu diwilayahnya. Pada Senin 22/08/2022.

    Dengan mendatangi rumah-rumah  warga kurang mampu,  Kapten Arm Suhartono membagikan paket sembako berisi beras, minyak goreng dan gula.

    Salah satu penerima Riyani 51 tahun Dusun Purwojati RT/RW : 04/19 Desa Wuluhan Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember, saat kami wawancarai menyampaikan terima kasih kepada bapak komandan Koramil bersama anggota atas bantuan sembako yang diberikan.

    Menurut Kapten Arm Suhartono, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kita terhadap warga kurang mampu.

    Memang nilainya tidak seberapa, namun kami bersama anggota ikhlas membantu masyarakat, kali ini mungkin didesa ini bulan depan didesa lainnya dan seterusnya, sehingga ini akan kita agendakan terus. Ujar Danramil 0814/23 Wuluhan tersebut.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, saat kami konfirmasi terkait kegiatan Jajarannya tersebut mengapresiasi, dan manyatakan bahwa seperti arahan saya kepada jajaran bahwa keberadaan kita hadir memberikan manfaat bagi warga disekitar kita

    Sebagai satuan kewilayahan yang memiliki tugas pokok menyelenggarakan pembinaan teritorial, kepedulian terhadap masyarakat mutlak menjadi tugasnya, teruratama terhadap warga yang tertimpa musibah dan warga kurang mampu. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Meriahkan Pawai Karnaval Kemerdekaan, Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami